Gunakan Head Unit Mobil pada Suzuki Baleno untuk Menemani Perjalanan Anda

- 26 November 2023, 08:04 WIB
Head Unit Mobil Akan Berguna Untuk Menjadi Teman Selama Perjalanan
Head Unit Mobil Akan Berguna Untuk Menjadi Teman Selama Perjalanan /Suzuki.co.id


MALUTRAYA. COM - Sebagai perangkat hiburan yang utama di dalam mobil, head unit mobil akan berguna untuk menjadi teman selama perjalanan bahkan digunakan untuk persiapan sebelum menonton konser.

Di tengah jadwal padat menyambut deretan kunjungan artis global yang mengadakan konser di tanah air, saat ini masyarakat Indonesia sedang bersiap menghadiri gelaran grup musik internasional papan atas yang akan melangsungkan konsernya di Jakarta.

Para penggemar sejati tentu sudah mulai bersiap melakukan pemanasan dengan rutin memutar lagu populer dari musisi yang akan disaksikan, bahkan ikut menyanyi bersama di dalam mobil (carpool karaoke).

Seperti halnya fitur di dalam Suzuki Baleno yang dapat dioptimalkan oleh penggunanya, euforia menjelang konser bisa dinikmati dengan pemanfaatan head unit yang memungkinkan pengguna Baleno menikmati lagu kesukaannya dan merasakan kontrol penuh atas pemutaran musik, penunjuk jalan, dan fungsi lainnya dalam satu layar.

Baca Juga: New Honda ADV160 Hadir dengan Warna Baru, Intip Harga dan Spesifikasinya

Agar dapat memaksimalkan fitur bawaan pada head unit dan sistem audio Baleno, Suzuki memberi tips cara mengoperasikan elemen kontrol dan fitur lainnya agar pengalaman carpool karaoke semakin berkesan:

1. Gunakan Fitur Konektivitas Ponsel Pintar pada head unit untuk mempermudah akses hiburan dalam mobil

Mayoritas mobil Suzuki kini sudah dibekali dengan head unit modern yang mampu terkoneksi dengan dengan ponsel pintar. Sebagai contoh Suzuki Baleno dan Grand Vitara yang dibekali head unit berukuran 9 inch dengan desain floating yang memberi kesan mewah bagi penggunanya juga sudah memiliki fitur sambungan langsung dengan ponsel pintar seperti Apple CarPlay dan Android Auto yang sangat memudahkan pengguna dalam perjalanan karena akses untuk hiburan, mengatur navigasi arah, dan sebagainya bisa terintegrasi dalam satu layar utama head unit mobil dengan tampilan orisinil sehingga memudahkan interaksi dengan aplikasi yang dibutuhkan dengan lebih aman dan nyaman.

Baca Juga: Semakin Mewah, Skutik Besar Premium New Honda PCX160 Hadir dengan Warna Terbaru

Fitur konektivitas ponsel pintar dapat diakses dengan mudah karena sudah terintegrasi dengan sistem ponsel pintar masing-masing.

Halaman:

Editor: Harianto

Sumber: suzuki.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah